Minuman paling sehat tentunya semua orang sudah dapat mendugannya yaitu apalagi kalau bukan air mineral atau sebutan mudahnya air putih, hal itu tentu saja karena tubuh kita 80 persennya terdiri dari cairan seperti yang disampaikan seluruh ahli kesehatan di dunia. Peranan minuman air putih memang tidak terganti demu kelangsungan hidup serta kesehatan seluruh bagian tubuh, tapi sesekali semuanya akan bosan dengan hal itu dan perlu alternatif seperti minuman sehat lainnya untuk membuat kita lebih bisa menikmati gaya hidup sehat juga.
Banyak sekali metode agar tubuh tetap bisa sehat dan tentunya jika melakukan rutin melakukan gaya hidup sehat akan menjamin panjang umur kehidupan kita. Tidak sulit melakukan hal tersebut karena hanya dengan mengkonsumsi beberapa jenis minuman sehat ini dijamin deh umur kalian semakin panjang dan tetap awet selalu di masa tua sekalipun, jadi tunggu apa lagi dan simak sampai habis ulasannya disini ya guys!
1. Minum kopi
Tentu minuman ini banyak dikatakan juga bukan sebagai minuman yang layak untuk dikonsumsi karena banyak kerugian bagi kesehatan yang didatangkan dari kopi, tapi jangan salah karena kalian tidak boleh melewatkan juga manfaat baik yang dihasilkan oleh kopi selama ini. Menurut laporan dari JAMA Internal Medicine sejak tahun 2018 lalu menyatakan bahwa di negara Inggris sebanyak 500.000 masyarakat disana adalah penikmat kopi akut dan menurut survei tingkat meninggal dunia sangat sedikit dari berbagai jenis penyakit selama 10 tahun dilakukan survei.
Minuman kopi bagus karena menghasilkan antioksidan yang dapat melawan inflamasi, kemudian kopi juga dijamin bisa menurunkan resiko kanker hati, penyakit parkinson, alzheimer dengan serangan jantung maupun stroke.
2. Green tea
Banyak dari kalian tentu sudah mengenal minuman herbal satu ini karena ini juga merupakan salah satu jenis teh maka tidak sedikit juga penggemar dari minuman ini. Teh hijau memang dikatakan sebagai minuman sehat dan menjamin penikmatnya punya umur yang panjang bila rutin mengkonsumsinya, hal ini disebabkan karena green tea efektif untuk meningkatkan sistem imunitas tubuh sehingga melawan berbagai penyakit kronis serta dapat menjaga tingkat kolesterol pada tubuh.
3. Jus blueberry
Tentu saja banyak penyuka dari buah blueberry dan mengkonsumsinya tidak harus dengan langsung dimakan saja tetapi lebih praktis lagi jika dijus karena manfaat yang dihasilkan juga lebih baik dimana minuman ini nantinya akan memberikan booster vitamin C yang kaya sehingga menjaga jaringan tubuh, kesehatan tulang kita dan proses regenerasi tubuh menjadi lebih baik.