Sebagian besar orang indonesia menyukai masakan pedas. Banyak yang suka terhadap makanan pedas karena membuat kita ketagihan dan pastinya enak. Manfaat dari makanan pedas justu membuat tubuh baik dan jangan terlalu pedas juga karena bisa membahayakan kesehatan.
Banyak beragam masakan yang memiliki cita rasa pedas yang ada di indonesia. Hampir di semua daerah indonesia memiliki ciri khas masakan pedas. Sensasi pedas yang timbul membuat selera makan kita menjadi tinggi. Masakan Nusantara bisa dikatakan juara. Berikut masakan pedas yang ada di indonesia.
1. Seblak Jeletet
Rumah makan ini selalu rame pengungjung. Karena memiliki menu andalan dari bandung yaitu Seblak. masakan seblak ada dua variasi seperti seblak basah dan seblak kering yang dimana memiliki tingkat level pedas. Orang sering mengantri demi mencoba kenikmatan makanan ini. Masakan dengan kuahnya yang merah dan level pedasnya luar biasa yang menjadi ikon kuliner pedas yang wajib di coba.
2. Ayam Setan
Ayam Setan yang diolah dan di campur dengan bumbu cape super pedas ini ternyata banyak yang berminat mencobanya. masakan yang berasal dari daerah Yogyakarta ini memiliki cita rasa yang super pedas yang membuat orang ketagihan mencobanya
3. Nasi Goreng Mafia
Masakan yang ada di kota Bandung dan Jakarta ini rame di serbu para pecinta masakan pedas. Masakan Nasi yang diolah pakai level kepedasan berbeda dan memiliki nama yang unik dari nasi goreng mafia yaitu menyenangkan, menyesal, merisaukan sampai mematikan.
4. Mie Abang Adek
Tentunya pasti mengenail masakan Mie Abang adek yang sudah terkenal dengan tingkat kepedasannya yang berasal dari Jakarta barat. Mie yang di campur dengan banyak cabe ini dan sering sekali di tantang oleh orang untuk mencoba memakannya sampai-sampai ada diantara meraka tidak tahan dengan kepedasan dari Mie Abang Adek ini.
5. Richeese Factory
Merupakan salah satu makanan pedas diindonesia yang dimana ayam goreng dipadu dengan bumbu saus yang super pedas dan tambahan keju meleleh. makanan ini sudah cukup terkenal dan banyak yang memburunya kerana tingkat pedasnya.