Setiap orang mempunyai tingkat serta pengelolaan emosi yang berbeda, namun sebenarnya terdapat beberapa jenis emosi dasar yang telah dimiliki sehingga jenis emosi inilah yang nantinya dapat mempengaruhi seseorang dalam bertindak ataupun berperilaku, seperti
• Kesedihan
Terdapat begitu banyak orang yang sama sekali tidak menginginkan kesedihan. Jenis emosi ini biasanya ditandai dengan perasaan putus asa, suasana hati yang buruk dan juga kecewa. Seperti emosi pada umumnya, kesedihan ini juga dapat datang kapan saja serta dialami oleh semua orang.
Jika dilihat dari beberapa kasus, seseorang yang merasakan kesedihan dalam kurun waktu yang panjang dan juga parah dapat menyebabkan depresi. Untuk kesedihan tersebut dapat diungkapkan dengan berbagai cara, seperti
– Tidak bersemangat dan juga lesu
– Diam
– Menangis
– Menarik diri dari orang lain
– Suasana hati yang muram
Tingkat kesedihan yang dirasakan memiliki perbedaan di setiap orang, tergantung dari bagaimana cara orang tersebut mengatasinya. Akan tetapi, perasaan sedih tidak sepenuhnya buruk. Untuk emosi ini biasanya dapat menuntun anda untuk lebih mengetahui ataupun memahami cara untuk bangkit kembali.
• Marah
Perasaan marah biasanya diperlukan untuk melindungi diri dari berbagai ancaman. Terlebih emosi ini juga dapat disertai dengan rasa frustasi ataupun merasa tidak cocok terhadap seseorang. Untuk kemarahan ini bisa ditunjukkan dengan berbagai ekspresi, seperti
– Wajah memerah dan badan berkeringat
– Perilaku menjadi agresif seperti menendang, melempar ataupun memukul benda
– Nada suara yang kasar
Meskipun, termasuk emosi negatif, marah juga dapat dijadikan sebagai motivasi dalam mencari solusi ataupun mengambil tindakan terhadap berbagai hal yang sangat mengganggu kehidupan anda.
• Kebahagiaan
Kebahagiaan merupakan salah satu emosi yang paling banyak dicari dan juga diinginkan oleh setiap orang. Emosi ini biasanya dapat diartikan sebagai suatu keadaan yang sangat menyenangkan hati seperti perasaan gembira, sejahtera dan juga puas. Untuk kebahagiaan ini bisa diekspresikan dengan berbagai cara, seperti
– Nada suara ceria yang menyenangkan
– Bahasa tubuh yang terlihat bersemangat ataupun santai
– Ekspresi wajah tersenyum
Perasaan bahagia dapat membuat seseorang menjadi bersyukur terhadap diri sendiri maupun orang lain. Selain itu, kebahagian juga termasuk contoh yang sangat penting untuk menjaga kesehatan mental serta fisik sehingga dapat memperpanjang umur.