Berita – One Piece merupakan anime dan manga yang menceritakan sekelompok bajak laut yang dipimpin oleh Monkey D… Selama menempuh perjalanan Luffy sudah banyak bertemu dengan teman baru dan musuh yang kuat. One Piece sendiri diciptakan oleh Eiichiro Oda. Dan Berikut tokoh atau karakter terkuat yang ada di serial One Piece.
1. Edward Newgate
Merupakan kapten kelompok bajak laut Shirohge dan seorang Yonko. yang dikenal dengan nama Whitebeard, dirinya disebut-sebut sebagai kapten bajak laut terkuat di muka bumi. Dengan kekuatan buah setan Gura Gura no Mi yang merupakan kekuatan yang dapat menciptakan gelombang gempa, namun dirinya menemui ajal di tangan seorang mantan krunya sendiri Marshall D. Teach.
2. Marshall D. Teach
Merupakan kapten bajak laut pertama yang dapat menguasai lebih dari satu buah iblis. Dirinya yang dikenal dengan Blackbeard pemilik buah iblis Yami Yami no Mi yang dapat mengeluarkan energi kegelapan, dirinya mendapatkan kekuatan baru buah iblis Gura Gura no Mi dari kematian Shirohge atau Edward Newgate, dirinya berhasil memperoleh kekuatan dan dapat menciptakan gempa bumi.
3. Charlotte Linlin
Merupakan kapten bajak laut wanita sekaligus dirinya adalah Yonko yang juga dikenal sebagai Big Mom, Seorang pemilik buah iblis Soul Soul Fruit. yang dimana memiliki kekuatan yang dapat menyerap jiwa orang dan bukan itu saja Big Mom juga dapat menghidupkan benda mati.
4. Kaido
Merupakan kapten bajak laut sekaligus seorang Yonko,namun masih belum jelas mengetahui kekuatan dari seorang Kaido. Kemunculan pertama Kaido adalah saat dirinya melompat dari pulau langit, hebatnya tubuh Kaido tidak terlihat terluka sama sekali. dari sini kita bisa tahu Kaido merupakan pengguna buah iblis Zoan yang bisa disebut memiliki kekuatan tubuh abadi.
5. Shanks
Merupakan kapten bajak laut rambut merah dan juga sekaligus seorang Yonko. Saat Luffy beumur 7 tahun ialah yang menginspirasi untuk menjadi raja bajakk laut. Shanks adalah seorang pengguna haki raja yang sangat kuat dengan kekuatannya Shanks bisa menumbangkan 100rb manusia dan manusia ikan. dirinya juga sangat ahli dalam hal menganalisa dan prediksinya sangat tajam.
6. Monkey D. Dragon
Merupan kapten bajak laut yang paling diburu oleh pemerintah dunia karena statusnya dapat menjadi ancaman terbesar untuk pemerintah dunia. Masih belum jelas mengenai kekuatan seorang Monkey D. Dragon, namun diprediksi dirinya adalah seorang yang memiliki kekuatan yang luar biasa.
7. Monkey D Luffy
Merupakan kapten bajak laut sekaligus tokoh utama dari serial One Piece, ia merupakan putra kandung dari kapten bajak laut Monkey D. Dragon, cucu kandung dari angkatan laut Monkey D. Garp dan memiliki dua saudara angkat Portgas D. Ace dan Sabo. Luffy sendiri adalah pengguna buah iblis Gomu Gomu no Mi yang dimana kekuatannya membuat tubuhnya seperti karet dan memiliki kekuatan haki raja.