Semakin perkembangan zaman modern, semakin banyak orang memilih untuk menjadi pengusaha daripada karyawan yang bekerja dengan orang lain. Beberapa tokoh yang sukses dengan usahanya yang di mulai dari 0 membuat sebagian orang termotivasi untuk membangun usaha sendiri dari 0 mengikuti tokoh-tokoh yang sudah sukses. Nah kali ini kita akan membahas Bob Sadino seorang pengusaha sukses yang ada di indonesia dari perjalanan hidupnya yang di mulai dari paling bawah.
Seorang pengusaha yang sukses lahir di lampung pada tanggal 9 maret 1939 dan mempunyai nama lengkap Bambang Mustari Sadino. Ia sudah mengalami jatuh bangun berkali kali sebelum mendapatkan kesuksesan seperti sekarang. Mulai dari 9 tahun menjadi seorang pegawai dan membanting setir menjadi pengusaha penyewaan mobil yang hanya menggunakan satu mobil mercedes dengan dia yang langsung menjadi supirnya.
Setelah itu mengalami kecelakaan yang membuat bisnis itu berhenti karena mobilnya rusak parah dan tidak memiliki biaya untuk memperbaikinya, ia pun beralih lagi menjadi buruh bangunan dengan upah harian yang sangat sedikit. Ia pun sempat mengalami depresi. Saat menjadi buruh, ia melihat peluang lainnya yaitu bisnis ternak ayam dan telur ayam. Dengan meminjam modal kepada tetangganya, ia langsung menjalankan bisnis tersebut dengan menawarkan sendiri yang awalnya dari rumah ke rumah.
Yang paling utama ia menawarkan kepada para ekspatriat dan setelah itu bisnis telurnya itu membuahkan hasil dan ia mengembangkan dengan menjual daging serta sayuran hidoponik. Berkat usahanya dan tekatnya itu, ia pun sukses sampai sekarang dan berhasil mendirikan Kem-Chicks. Di mana supermarket yang di dirikannya itu menjadi ternama dengan menjual berbagai macam barang pertenakan dan pertanian.
Meskipun sekarang ia sudah sukses, tapi ia tetap tampil sederhanan dengan kemeja lengan pendek biasa dan celana pendeknya yang khas serta sering ia melayani langsung para pelanggannya sendiri seperti keluarga.
Itulah sedikit rangkuman cerita tentang perjuangan bob sadino yang mulai usahanya dari awal hingga sampai sekarang. semoga ini bisa membuat anda termotivasi dan membantu anda.